Danlanud Atang Sendjaja Tinjau Pelaksanaan Tes Kesehatan Penerimaan Pa PK TNI TA 202

Danlanud Atang Sendjaja, Marsma TNI A. F. Picaulima, S.Sos., meninjau secara langsung pelaksanaan tes kesehatan penerimaan Perwira Prajurit Karier (Pa PK) TNI Tahun Anggaran 2025 yang berlangsung di Aula Sukirman Rumah Sakit Angkatan Udara (RSAU) dr. M. Hassan Toto, Lanud Atang Sendjaja, Bogor, Senin (3/11/2025).

Peninjauan tersebut turut dihadiri oleh Danrem 06/Surya Kencana Brigjen TNI Thomas Rajunio, S.I., B.S., M.Tr.(Han), Kepala RSAU dr. M. Hassan Toto Kolonel Kes dr. Srimpi Indah Z, Sp.KJ., Subsp. Mil (K)., Kadispers Lanud Atang Sendjaja Kolonel Pnb Pontianus Agung, S.T., M.I.Pol., serta Danden Kesehatan Wilayah 03.04.01 Bogor, Letkol Ckm dr. Muchlas Fahmi, Sp.Og., MARS.

Tes kesehatan tersebut meliputi pemeriksaan umum, bedah, kulit, THT, mata dan gigi. Seluruh kegiatan dilaksanakan dengan prinsip objektivitas, transparansi, dan profesionalitas, sesuai dengan ketentuan yang berlaku di lingkungan TNI.

Dalam kesempatan itu, Danlanud Atang Sendjaja menyampaikan apresiasinya kepada seluruh panitia dan tim pemeriksa kesehatan yang telah bekerja dengan cermat, teliti, dan berdedikasi tinggi dalam menjaring calon Perwira yang benar-benar sehat secara jasmani untuk menjamin kualitas sumber daya manusia yang dimiliki TNI di masa mendatang.

Tim pemeriksa kesehatan itu sendiri telah disiapkan dengan baik untuk melaksanakan pemeriksaan sesuai prosedur dan standar kesehatan yang berlaku di lingkungan TNI. Melalui seleksi yang ketat dan berintegritas, diharapkan akan terpilih calon-calon Perwira Prajurit Karier TNI yang berkualitas, tangguh, dan siap mengabdi kepada bangsa dan negara.