Lanud Atang Sendjaja Selenggarakan Sosialisasi dan Simulasi Penanggulangan Bahaya Kebakaran di Dapur SPPG

Dalam rangka meningkatkan kesadaran, kewaspadaan, dan kesiapsiagaan terhadap potensi bahaya kebakaran di lingkungan kerja, personel Baseops Dinas Operasi Lanud Atang Sendjaja melalui Subsi Base Rescue untuk pertama kali mempelopori kegiatan sosialisasi, edukasi, dan simulasi penanggulangan bahaya kebakaran bagi seluruh personel Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Lanud Atang Sendjaja, Bogor, pada Rabu (19/11/2025).

Kegiatan ini diselenggarakan sebagai upaya preventif untuk memastikan seluruh personel yang bertugas di Dapur SPPG Lanud Atang Sendjaja memiliki pemahaman yang memadai mengenai potensi kebakaran serta bagaimana langkah dalam penanganan awal yang tepat. Mengingat dapur merupakan area dengan tingkat risiko kebakaran yang cukup tinggi, sehingga pembekalan ini diharapkan mampu mendukung terciptanya lingkungan kerja yang aman dan tertib.

Pelaksanaan kegiatan diawali dengan penyampaian materi oleh tim Base Rescue, yang menjelaskan berbagai penyebab kebakaran, karakteristik api, serta metode pencegahan yang dapat diterapkan dalam rutinitas kerja harian. Penyampaian materi dilakukan secara sistematis dan komunikatif guna memudahkan peserta dalam memahami prosedur keselamatan dasar.

Selanjutnya, peserta mengikuti sesi simulasi penanganan kebakaran yang dilaksanakan di halaman Dapur SPPG. Dalam kegiatan praktik tersebut, personel dilatih mengoperasikan Alat Pemadam Api Ringan (APAR) serta mempraktikkan teknik pemadaman kebakaran akibat kebocoran gas LPG. Seluruh rangkaian kegiatan simulasi dilakukan di bawah pengawasan ketat petugas Base Rescue untuk menjamin keamanan serta ketertiban pelaksanaan.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mengenai risiko dan penyebab kebakaran, meningkatkan kemampuan personel dalam merespons keadaan darurat secara cepat, tepat, dan terukur serta menumbuhkan budaya disiplin dan kesadaran akan pentingnya keselamatan dan pencegahan kebakaran di lingkungan kerja sejak awal.

Kemudian program ini juga merupakan bagian dari upaya edukasi berkelanjutan Lanud Atang Sendjaja dalam mendukung terciptanya lingkungan kerja yang aman, profesional, serta berorientasi pada pencegahan terhadap berbagai potensi bahaya.