Bintara SAR Sathanlan Lanud Atang Sendjaja Bogor Juara I Kejuaraan Gateball Piala India Open Tournament 2023

Sertu Kacuk, Bintara Search Kelompok SAR Satuan Pertahanan Pangkalan (Sathanlan) Lanud Atang Sendjaja Bogor, menjuarai kejuaraan gateball piala India Open Tournament 2023, yang digelar se-hari di Kota Bhubaneswar India, oleh Universitas Teknologi Silikon (University
Silicone Of Technologhy). Sertu Kacuk dan putranya yang bernama Baringga berhasil keluar sebagai juara pertama kategori double putra dalam kejuaraan gateball tersebut.

“Juara ke-dua dari India dan juara ke-tiga juga dari India,” jelas atlet Gateball yang
mewakili Jawa Barat tersebut.

Kejuaraan Gateball Piala India Open Tournament 2023, menurutnya diikuti juga oleh atlet gateball seluruh negara bagian India, dan negara Taiwan, Thailand, serta Jepang. Trophy juara pertama kategori double putra yang di raih Sertu Kacuk dan Baringga, diserahkan
langsung Convenor Startup & Innovation CII Odisha State Council, Rtn Jayashree Mohanty.

Gateball pertama kali dicetuskan oleh Suzuki Kazunobu di Jepang pada tahun 1947, sebagian informasi menyebutkan olahraga ini berasal dari Prancis, namun sebagian lainnya menyebutkan berasal dari Inggris, merupakan olahraga modifikasi permainan croquet, Suzuki
memodifikasi aturan permainan croquet dan menciptakan permainan baru yang dinamakan gateball (bahasa Jepang: geeto booru) sebagai permainan bagi para kaum muda. Gateball menjadi populer pada akhir tahun 1950-an ketika seorang instruktur pendidikan jasmani
memperkenalkan olahraga ini untuk masyarakat perempuan dan warga senior dari Kumamoto, Jepang.

Olahraga gateball menggunakan palu untuk memukul bola, dan seiring dengan
perkembangan waktu, permainan gateball menyebar ke berbagai negara lain, termasuk Bolivia, Paraguay dan Peru pada tahun 1987, Argentina dan Kanada pada tahun 1989, Singapura pada tahun 1994, Hong Kong pada tahun 1998, Australia tahun 2003, dan Makau pada tahun 2005. Di Indonesia, gateball sudah banyak peminatnya mulai dari kota-kota besar
hingga ke daerah seperti Jakarta, Yogyakarta, Jawa Barat hingga Bali, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur, khusus di Lanud Atang Sendjaja Bogor juga telah memiliki lapangan dan tim gateball.