|ATANG SENDJAJA
|AIR FORCE BASE
Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI M. Taufiq Arasi, S.Sos., mengatakan bahwa, penyalangunaan narkoba merupakan neraka bagi kehidupan, karena itu sebagai prajurit, jelasnya, harus dapat mengetahui dampak buruk dari penyalahgunaan narkoba.
“Dengan salah satu cara menggali pengetahuan dari berbagai sumber resmi tentang dampak buruk penyalahgunaan narkoba, di samping juga harus meningkatkan kepedulian lingkungan, dan yang sangat penting meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, sebab sejatinya, jika keimanan yang di miliki rapuh, maka akan mudah tergoda untuk melakukan penyalahgunaan narkoba”, serunya, ketika membacakan sambutan pada acara ceramah hukum tentang penyalahgunaan narkoba dan tes urine, yang dilaksanakan Satuan Polisi Militer Lanud Atang Sendjaja Bogor, di Paseban Wira Waskita Satpom Lanud Atang Sendjaja, dalam rangka Peringatan Ke-77 HUT Polisi Militer TNI Angkatan Udara, Senin (23/10).
Sudah banyak kasus penyalahgunaan harkoba, yang sangat merugikan, terangnya, baik untuk oknum pelaku itu sendiri, keluarga, maupun lingkungan, dan bahkan banyak di antaranya mengalami “over dosis” yang mengakibatkan kematian.
Ceramah hukum tentang penyalahgunaan narkoba dan tes urine, disampaikan antara lain olen Staf Satpom Lanud Atang Sendjaja, yang dalam hal ini dilaksanakan oleh Kepala Seksi Penyelidikan Mayor Pom Rendra Fungki Wijaya, S.H, dalam materi ceramahnya tentang pengenalan jenis-jenis narkotika.
Menurutnya, dengan telah mengena jenis-jenis narkotika dan peredarannya di wilayah Indonesia yang sangat rawan menyasar kepada personel TNI AU, maka seluruh personel TNI AU dan keluarga harus meningkatkan kewaspadaan tinggi, agar terhindar dari dampak buruk narkotika.
Selain Itu, Staf RSAU dr. M. Hassan Toto yang diwakili Kepala Unit Gawat Darurat Mayor Kes Dr. Martha Likia A. Sp.EM., juga memberikan ceramah tentang dampak kesehatan bagi konsumen narkotika.
Menurutnya, penyalahgunaan narkoba sangat beresiko tinggi terhadap tubuh manusia, yang dampanya sangat merugikan bagi diri sendiri, keluarga, lingkungan dan Instansi, karena itu harus dijauhi sedini mungkin. Penyalahgunaan narkoba dapat merusak syaraf manusia, mengganggu kemampuan motorik, dan bahkan kematian.
Sementara Staf Hukum yang di wakili oleh Pjs Kepala Hukum Lanud Atang Sendjaja Kapten Sus Julius Tampubolon, S.H.,M.H, memberikan ceramah tentang sangsi hukum bagi yang terlibat penyalahgunaan narkoba.
Menurutnya, jika terbukti Prajurit maupun ASN dilingkungan Lanud Atang Sendjaja menyalahgunakan narkoba, maka akan di tindak tegas sesuai peraturan yang berlaku.
“Dijatuhi hukuman, dengan hukuman tambahan pemecatan”, serunya.
Pjs Kakum Lanud Atang Sendjaja meminta seluruh personel Lanud Atang Sendjaja dan keluarga untuk menjauhi diri dari penyalahgunaan narkoba, melaporkan setiap potensi terjadinya penyalahgunaan narkoba, dan juga mentaati segala aturan yang berlaku.
Berkenaan dengan ceramah tentang penyalangunaan narkoba, yang juga dilanjutkan dengan kegiatan tes urine, tersebut, Danland Atang Sendjaja, sangat mengapresiasi, dan meminta kepada peserta ceramah yang terdiri dari perwakilan personel Lanud Atang Sendjaja di setiap Satker untuk mempedomani pengetahuan positif dari hasil ceramah, agar semakin tinggi tingkat kewaspadaan terhadap peluang-peluang penyalahgunaan narkoba di lingkungan Lanud Atang Sendjaja, maupun di lingkungan masyarakat.
Turut hadir pada kegiatan antara lain: Danwing Udara 4 Lanud Atang Sendjaja
Kolonel Pnb Asep Wahyu Wijaya, M.M.S, Kepala Dinas Operasi Kolonel Pnb David Dwi Martin, Kadispers Kolonel Adm Safriel Achmadi, S.A.P., M.Si, Kadispotdirga Kolonel Pom Bambang Susilo Utomo, Kadislog Kolonel Tek Nur Muhyiddin, ST. M.I. Pol, Komandan Skadron lehnik 024 Letkol Tek Nunung Bintoro, ST, M.I. Pol, Dansathanlan Letkol Pas Hadi Santoso, S. Pd, Dansatpom Letkol Pom Eka Ramendra, M.Han, KaPekas Letkol Adm Ja’far Siddiq, SE, Kaintel Letkol Sus Estu Suci Wulansari, S.Ip., dan Dansatud PP Mayor Pnb Nugroho Tri Widyanto, M.Han.