|ATANG SENDJAJA
|AIR FORCE BASE
Pelaksanaan upacara bendera Senin (4/12) di Apron Lanud Atang Sendjaja Bogor yang dipimpin Danlanud Ats Marsma TNI M. Taufiq Arasj, S.Sos, dan diikuti personel Lanud Ats, berlangsung khidmat. Setelah upacara, dilaksanakan acara tambahan pemberian penghargaan kepada Sertu Kacuk Tri Bowo, anggota Sathanlan Lanud Ats, yang berhasil keluar sebagai juara pertama kategori beregu putra pada “Gateball India Open Tournament 2023”.
Dalam sambutannya, Danlanud Ats bangga atas prestasi Internasional yang diraih Sang Atlit Gateball perwakilan Jawa Barat tersebut, dan memberikan penghargaan termasuk dana pembinaan. Prestasi yang telah diperoleh Sertu Kacuk ini, tegasnya, harus menjadi contoh positif untuk seluruh personel Lanud Ats, bukan hanya Gateball saja, juga dikegiatan lain, demi mengharumkan nama Lanud Ats.
Sertu Kacuk bersama putra nya yang bernama Bimo Baringga Barakosa, (14), siswa SMP Negeri 1 Rancabungur, dalam final beregu putra kejuaraan “Gateball India Open Tournament 2023”, berhasil mengalahkan tim Gateball India, dan keluar sebagai juara pertama. Trophy juara diberikan langsung Convenor Starup & Inovation Cll Odisha State Council, Rtn Jayashree Mohanty, di lapangan Gateball Universitas Tehnologi Silikon (University Silicone Of Technologhy).
Penghargaan ini, tutur Sertu Kacuk, sangat menggembirakan dan menjadi kenangan manis tersendiri bagi dirinya bersama putranya.
Ketika di tanya proses kehadirannya ke India dalam rangka mengikuti tournament Gateball, anggota Sathanlan Lanud Ats tersebut mengatakan, bahwa sebenarnya yang ditugaskan adalah tim Gateball double putra dari Nusa Tenggara Barat peraih Emas babak kualifikasi PON bulan September di di Bumi Serpong Damai.
“Salah satu anggota timnya berhalangan, karena ada urusan keluarga, akhirnya turunlah ke yang dapat perak, ya saya bersama anak”, serunya.
Kesempatan emas ini, imbuhnya, langsung di jalankan, dan setelah memenuhi segala persyaratan keberangkatan ke India, maka Sertu Kacuk dan putranya terbang ke India dengan pesawat Indigo Airlines pada tanggal 22 November 2023, dan landing di Bandara Internasional Mumbai jam 22.00 waktu Mumbai. Perjalanan sekitar 8 jam dari Jakarta ke Mumbai yang cukup melelahkan tersebut, harus ditambah sekitar 2 jam perjalanan lagi menuju Bubashenewar, tempat tournament Gateball dilaksanakan, tetapi alumnus Bintarareg TNI AU lifting 25 tahun 2014 tersebut tidak mengeluh, bahkan bertambah semangatnya untuk berlaga di kejuaraan Gateball.
Alhamdulillah, katanya, selama pertandingan berlangsung, semangat kebersamaan dan kekeluargaan benar-benar nampak dari seluruh peserta tournament, di tambah support tinggi dari masyarakat India dan Pemerintahannya, walaupun terkendala dengan bahasa masing-masing.
Pengalaman berharga dari atlet Gateball Jawa Barat, yang juga anggota Sathanlan Lanud Ats Bogor ini, patut menjadi inspirasi kita semua, dimana pelajaran yang berharga yang dapat dipetik dari Sertu Kacuk, adalah..menuntaskan dengan baik setiap perintah dan harus menjadikannya sebuah kewajiban yang tidak dapat ditolak lagi, demi sebuah prestasi yang membanggakan.
Tanggal 30 November 2023, Sertu Kacuk dan rombongan tim Gateball Pengprov Jawa Barat tiba ke Tanah Air, dengan segala kenangan manis selama mengikuti tournament, “saya tetap akan meningkatkan skill, dan harus lebih baik dari sekarang, karena masih ada tanggungjawab saya untuk membawa nama baik Pengprov Gateball Jabar yang di ketuai Marsda TNI (Pur) Ishak Irwan Dunggio di kancah PON tahun 2024 di bulan September di Medan”, tekadnya